Ribuan Warga Kampung Nelayan Karangsong Bersatu Siap Menangkan Nina-Tobroni di Pilkada 2024

Nelayan Karangsong Tegaskan Dukungan Penuh untuk Pasangan Hj. Nina Agustina-Tobroni. (foto/mandanews.id/dok.ist)


Indramayu, Mandanews.id – Ribuan warga Kampung Nelayan Karangsong bertekad kembali memenangkan pasangan Hj. Nina Agustina dan Tobroni dalam Pilkada Kabupaten Indramayu yang akan datang.

Dukungan besar ini mengulangi kemenangan serupa yang diraih pada Pilkada 2020 lalu.

Tokoh masyarakat nelayan Karangsong, Cemplon, optimistis bahwa pasangan Nina-Tobroni akan meraih 70 persen suara di daerahnya.

Menurutnya, berbagai program kepemimpinan Hj. Nina Agustina telah banyak dirasakan manfaatnya oleh warga nelayan.

Salah satunya adalah Program Perempuan Berdikari (PERI), yang memberikan peluang bagi para istri nelayan untuk berdaya ekonomi saat suami mereka melaut.

“Ketika suami melaut, para ibu mengikuti program PERI. Program ini sangat dirasakan manfaatnya, terutama oleh ibu-ibu nelayan. Selain itu, jalan menuju kampung kami juga sudah dibeton, sehingga memudahkan akses bagi kami untuk menjalankan kegiatan ekonomi,” ungkap Cemplon, Rabu (2/10).

Cemplon menegaskan bahwa warga Karangsong siap memerahkan kampanye pasangan Nina-Tobroni.

“Kami merasakan langsung program-program Ibu Nina. Untuk itu, kami siap memberikan dukungan penuh agar beliau kembali memimpin Indramayu,” imbuhnya.

Kampanye tersebut mendapat sambutan hangat dari ibu-ibu nelayan, peserta Program PERI, dan relawan Nina-Tobroni.

Beberapa tokoh penting turut hadir, seperti mantan Bupati Indramayu H. Supendi, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu H. Sirojudin, serta sesepuh nelayan Karangsong.

Dalam orasinya, calon Bupati Hj. Nina Agustina menegaskan bahwa dirinya selalu berpihak kepada nelayan dengan mengalokasikan anggaran APBD untuk program asuransi nelayan, layanan kesehatan gratis, infrastruktur, dan program lainnya yang membantu meningkatkan kesejahteraan nelayan dan keluarganya.

“Program-program ini saya dedikasikan khusus untuk nelayan di Karangsong. Masih mau percaya pada yang lain, yang belum ada bukti nyata untuk nelayan di sini?” tanya Nina kepada ribuan ibu-ibu nelayan, yang langsung dijawab dengan sorak sorai dukungan.

“Emong sing sejen! Kita mah Ibu Nina bae!” teriak warga penuh semangat, yakin akan kemenangan pasangan Nina-Tobroni di Pilkada mendatang. (Dwi/red)