Yudi Rustomo Lepas Jabatan di Dishub, Siap Berkompetisi di Pilkada Indramayu 2024. (foto/mandanews.id/zidan)
Indramayu, Mandanews.id – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Indramayu, Yudi Rustomo, resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatan melalui sebuah video berdurasi 1.55 menit, pada Selasa (2/7/2024).
Dalam video tersebut, Yudi menyatakan bahwa keputusan ini diambil seiring dengan penugasan dari Partai Golkar untuk maju sebagai salah satu bakal calon Bupati dalam Pilkada Indramayu 2024.
“Dengan mengucap bismillah, dengan penuh rasa kesadaran dan tanggung jawab. Saya Yudi Rustomo menyampaikan pernyataan pengunduran diri saya dari jabatan Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu dan juga sebagai PNS,” ungkap Yudi dalam video tersebut.
Yudi menjelaskan bahwa keputusannya ini didasarkan pada pertimbangan yang matang dan keyakinan pribadi untuk kebaikan bersama.
Ia juga menyampaikan kondisi yang dihadapinya saat ini, di mana ia merasa tidak bisa bekerja secara maksimal dalam beberapa waktu terakhir.
Kurangnya sinergitas dalam sistem dinas yang dipimpinnya turut berpengaruh terhadap profesionalisme dan pelayanan kepada masyarakat.
“Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan dan pengertian dari semua pihak selama saya menjabat sebagai Kepala Dinas Perhubungan,” ujarnya.
Selain itu, Yudi berharap Kabupaten Indramayu dapat terus maju dan berkembang.
Ia juga menyatakan kesiapannya untuk berkompetisi dalam Pilkada Indramayu 2024 jika mendapat mandat dari masyarakat dan Partai Golkar.
“Demikian pernyataan ini saya sampaikan dengan penuh harapan agar semua pihak dapat memahami dan menghormati keputusan ini,” tutup Yudi dalam video tersebut. (Dwi/Zidan)
Leave a Reply
View Comments