Masyarakat berbondong-bondong mengikuti pawai menyambut hari puncak acara unjungan.
Mandanews.id – Indramayu – Masyarakat Desa Sudimampir Lor blok kayen dan sekitarnya tumpah ruah ikuti pesta rakyat dalam rangka unjungan Buyut Mesir dan Buyut Banteng.
Mereka kompak mengikuti pawai budaya atau arak-arakan dalam menyambut hari berlangsungnya hajat unjungan pada 24 – 25 Oktober 2023 esok hari.
Read more: Warga Tumpah Ruah Ikuti Pawai Unjungan Buyut Mesir dan Banteng Desa Sudimampir LorHari ini, Senin (23/10/2023), masyarakat berbondong-bondong mengikuti pawai dengan rute mengelilingi jalan di Desa Sudimampir dan Sudimampir Lor Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu.
Anak-anak didampingi orang tua menaiki paksi (kendaraan yang ditarik oleh orang) terlihat baris-berbaris meramaikan tradisi unjungan tersebut.
Semua lapisan masyarakat dari anak-anak, remaja dan orang tua ikut berpartisipasi merayakan pesta unjungan yang digelar rutin setiap tahun ini.
Salah satu masyarakat setempat, Wa Kalim mengungkapkan peringatan unjungan ini merupakan hal yang ditunggu masyarakat. Karena ini merupakan ajang silaturahmi dan hiburan untuk masyarakat desa.
“Pesta adat unjungan ini adalah peringatan yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat, selain adanya hiburan hal ini juga sebagai salah satu cara untuk memperat tali silaturahmi antar warga desa,” kata dia, Senin (23/10/2023).
Panitia unjungan juga jauh-jauh hari sudah menyelenggarakan pertandingan sepak bola antar Desa dalam rangka mengisi rangkaian penyambutan menuju hari puncak acara.
Pada puncak acara unjungan menghadirkan hiburan wayang orang atau seni sandiwara yang digelar selama 2 hari pada Selasa – Rabu (24-25/10/2023). Sandiwara DWI TUNGGAL dan Sandiwara INDRA PUTRA. (Dwi Fransiska)
Leave a Reply
View Comments