PT KPI Unit VI Balongan Terima Kedatangan Tim Pertamina EP Region 2 Zona 7 dalam rangka studi banding akan bangun fireground
Mandanews.id – Indramayu – PT KPI Unit VI Balongan melalui Fungsi HSSE Bagian Fire & Insurance menerima kedatangan tim dari Pertamina EP Region 2 Zona 7 dalam rangka studi banding fasilitas Fireground RU VI.
Kedatangan tim EP yang terdiri Pekerja Operasi dan HSSE tersebut diterima oleh Sr. Spv. Emergency Response & Facility Yogi Wardhana bersama pekerja lainnya di Ruang Rapat 2, gd. Administrasi RU VI.
Read more: Tim Pertamina EP Region 2 Zona 7 Lakukan Studi Banding ke RU VI Balongan, Akan Bangun FiregroundKegiatan tersebut diisi dengan pemaparan fasilitas fireground RU VI oleh Supervisor Insurance Maman Sudisman serta sharing session tentang kegiatan operasional khususnya mengenai teknis operasi tim fire baik di RU VI maupun EP Region 2 Zona 7.
Terkait kunjungan tersebut berbicara saat kunjungan lapangan Section Head Fire & Insurance Sutisna Kardiman menerangkan bahwa fasilitas Fireground RU VI sudah memiliki sertifikat dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).
“Fasilitas fireground RU VI sudah mampu untuk melaksanakan sertifikasi dengan modul firefighter sampai level 2 yaitu api besar”, terang Sutisna, Jumat (27/10/2023).
Sebagai bentuk sinergi antar Pertamina dalam rangka meningkatkan kompetensi Pekerja, kami sangat terbuka atas kegiatan studi banding ini.
“Silahkan pelajari fasilitas kami dan semoga melalui kegiatan ini akan meningkatkan sinergi HSSE terlebih dalam penanganan keadaan darurat Pertamina di Wilayah Indramayu”, pungkasnya.
Sementara itu ERCM Engineer EP Region 2 Zona 7 selaku HSSE Koordinator M. Wawan mengungkapkan pihaknya mempunyai tantangan berupa kekurangan tenaga fireman di unit kami dimana unit – unit tersebut tersebar di berbagai wilayah yang berbeda.
Dikarenakan unit yang tersebar berjauhan sebagai langkah optimalisasi pihaknya memutuskan perlunya pekerja operasional kami dilengkapinya kemampuan untuk dapat menghadapi keadaan darurat kebakaran lebih lanjut.
“Kami mempunyai program untuk meningkatkan kompetensi pekerja operasi kami agar dapat memiliki kualifikasi firefighter sampai level 2”, ungkapnya.
Sebagai langkah optimalisasi dan efisiensi jangka panjang pihaknya berencana membangun fasilitas Fireground yang mumpuni untuk melaksanakan sertifikasi firefighter dari BNSP.
“Kami akan pelajari sebanyak mungkin fasilitas fireground RU VI untuk nantinya akan dijadikan salah satu sumber data dari fasilitas fireground yang akan kami bangun”, pungkas Wawan.
Selain mengenai fasilitas, pembahasan kegiatan tersebut juga meliputi sharing sarana dan prasarana alat pendukung pemadam lainnya dan teknis pelaksanaan pemadaman. (Dwi Fransiska)
Leave a Reply
View Comments